Gerak

Diposting oleh Unknown on Jumat, 28 September 2012

FISIKA GAUL - "Siap Gerak!!!", begitulah sang komandan mengaba-aba para pasukan buat anu sesuatu..haha. Maaf tapi bukan gerak yang diartikan begitu, ini materi selanjutnya akan saya paparkan dengan bahasa FISIKA GAUL soal "Gerak".

Dalam fisika gerak didefinisikan sebagai perpindahan kedudukan atau letak suatu benda dari suatu benda atau titik tertentu yang digunakan sebagai titik acuan. Sebagai contoh ada dua buah kendaraan yaitu sedan dan truk. Sedan yang sedang mengalami kerusakan ditarik oleh sebuah truk. Perhatikan ilustrasi gambar dibawah ini.

Mobil
Mobil Sedan Njepat
Dari ilustrasi diatas dapat dijelaskan bahwa sedan tidak bergerak terhadap truk tetapi bergerak terhadap travel light. Hal ini disebabkan karena kedudukan sedan dan truk slalu tetap atau dengan kata lain jarak antara sedan dan truk selalu tetap sedangkan kedudukan sedan dan travel light selalu berubah.

Di dalam konsep gerak dikenal istilah jarak dan perpindahan. Jarak didefinisikan sebagai panjang lintasan yang ditempuh oleh suatu benda tanpa memperhatikan arah, sedangkan perpindahan adalah panjang lintasan yang ditempuh oleh suatu benda dengan memperhatikan arah dan ditinjau dari benda lain yang digunakan sebagai titik acuannya. Perhatikan ilustrasi berikut ini.


Berapakah jarak dan perpindahan yang ditempuh oleh seorang dari titik A ke titik C melalui titik B?

Dari ilustrasi diatas, menurut fisika anak tersebut dari titik A ke titik C melalui B menempuh jarak 450 meter, sedangkan perpindahan anak tersebut dari titik A ke titik C adalah 150 meter.

Pada gerak lurus beraturan ( GLB) terdapat besaran kelajuan dan kecepatan. Kelajuan adalah jarak yang ditempuh tiap satu satuan waktu, sedangkan kecepatan adalah perpindahan yang ditempuh tiap satu satuan waktu. Secara kalimat matematika kedua besaran tersebut dapat dituliskan sebagai berikut.

GLB
Persamaan GLB

Sedangkan pada gerak lurus berubah beraturan (GLBB) dikenal dengan istilah percepatan dan perlambatan. Percepatan adalah pertambahan kecepatan tiap sekon sedangkan perlambatan adalah pengurangan kecepatan tiap sekon Atau percepatan didefinisikan sebagai perubahan kecepatan tiap waktu secara kalimat matematika dapat ditulislkan sebagai berikut:

GLBB
Persamaan GLBB

Nah, itulah sekelumit definisi tentang Gerak menurut versi FISIKA GAUL. Tentunya tidak sampe disitu, masih ada kelanjutannya yang lebih lengkap nantinya, apalagi penjabaran tentang gerak ini banyak cabang-cabangnya...hehe. Dikesempatan selanjutnya, saya akan berikan contoh soal tentang Gerak tanpa mumet alias pusing mikirin rumus...wkwkwk.

Sebelum saya akhiri pertemuan ini, saya kasih bonus file flash tentang materi Gerak ini. Silakan didownload disini:
KLIK INI

Oke dah, sekian dan terimakasih

{ 7 komentar... read them below or add one }

Unknown mengatakan...

testing
;))

Unknown mengatakan...

wah..materinya mengena..
lanjutkan :) =))

Fanaya mengatakan...

bantu banget buat tugas sayaa aaa~ makasi makasii

Unknown mengatakan...

Arigatou membantu banget thanks ya:)

Unknown mengatakan...

Nanti post lagi ya:D

Unknown mengatakan...

Maaf baru bisa on lagi..setelah beberapa tahun tutup buku.. wkwkwk
iya baiklah dengan motivasi pemirsah sekalian, maka akan saya posting lagi terbaru terupdate dan terpercaya.. :D

Regard, Fisika Gaul a.k.a Ade MetroUtara

barikahfacio mengatakan...

The Casino Vendors in Nevada - Reviewed
With three casinos on the Las Vegas Strip, 크루즈 베컴 two are open today and 사이트 제작 one is Wynn's. While they operate under 스 크릴 the umbrella of 카 심바 슬롯 The Buffet at Wynn Las 바카라 검증사이트 Vegas,

Posting Komentar

 
Fisika Fisika